• Rab. Mei 1st, 2024

BHAYANGKARA

PERDANA NEWS

Peringati Hari Jadi Perum Perhutani KPH Semarang Adakan Giat dan Syukuran Pengoperasian Penyulingan Minyak Kayu Putih

ByMBP-NEWS

Mar 22, 2021

GROBOGAN, bhayangkaraperdananews.com – Perum Perhutani KPH Semarang mengadakan rangkaian sederhana dalam rangka menyambut hari jadi Perhutani dengan melaksanakan penanaman bersama PHW III Salatiga di RPH Tempuran BKPH Kedungjati dan Syukuran Pengoperasian Penyulingan Minyak Kayu putih desa klitikan Kecamatan Kedungjati Kabupaten Grobogan, (22 Maret 2021).

Hadir pula di acara tersebut Waka PHW III Salatiga Ibu Ita S.Hut, Waka Adm Rohasan, S.Hut, Kasi PSDHL Subhan, Kasi PPB Ibu Endah  Kusumaning W S.Hut, Asper/KBKPH Kedungjati Susanto, Asper/KBKPH Manggar Singgih Hernowo, Asper/KBKPH Padas Enjen, Asper/KBKPH Tempuran Adam, JMB KPH Semarang Novi SE dan KRPH wilayah Timur

Dalam sambutannya Adm/KKPH Semarang Khaerudin S.Hut MM menyampaikan dengan semangat Hari Jadi Perhutani yang ke 60 saya mengajak jajaran karyawan dan karyawati KPH Semarang bersama-sama membawa KPH Semarang ini menjadi KPH Sukses dan Mandiri dari KPH minus menjadi KPH plus.

KPH Semarang memiliki potensi SDH yang sangat luar biasa ada tanaman Gamal sebagai pengganti batu baru di mana saat ini Perhutani sudah melakukan MOU dgn PT PLN, Jati, Sonokeling, Mahoni, dan Kayu Putih yg perlu kita pelihara dan di jaga sampai masa daur, saya mengajak kepada karyawan dan Karyawati KPH Semarang AYOO lakukan terus INOVASi guna menambah pendapatan perusahaan sehingga KPH Semarang menjadi KPH Mandiri

Saat ini KPH Semarang telah melakukan INOVASI berupa Penyulingan MKP di Desa Klitikan Kecamatan Kedungjati Kabupaten Grobogan yang sudah menghasilkan MKP 1.900 kg dengan luas tanaman 800 ha, tahun depan bisa lebih meningkat produksi MKP dengan rendeman 0,8% dan kedepannya KPH Semarang mentargetkan tanam kayu putih seluas 4.000 ha, di acara syukuran tsb hadir Waka Adm Rohasan, S.Hut, Kepala Desa Klitikan, JMB KPH Semarang Novi, Asper/KBKPH Manggar Singgih Hernowo.

Terobosan INOVASI yang lainnya berupa Wisata Rintisan di BKPH Tanggung yaitu wisata Cembukur Desa Mrisi Kecamatan Tanggungharjo Kabupaten Grobogan,  wisata Sendang Wuluh Desa Jragung, Kecamatan Karangawen Kabupaten Demak dan BKPH Barang wisata Watu Lumpitb Kedung Dolok Indah Desa Banyumeneng Kecamatan Mranggen Kabupaten Demak, ini merupakan terobosan yang luar biasa untuk menjadikan KPH Semarang Sukses dan Mandiri walaupun di tengah Covid – 19 namun semangat jajaran BKPH dan Jajarannya patut di berikan apresiasi, mengakhiri sambutan Adm/KKPH Semarang berpesan jaga selalu kesehatan (Firman Bhayangkara Perdana News)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *